Saturday, August 28, 2010

My Dolls (Stuffed Animals)

Hai semua, asal kalian tahu, aku adalah maniak boneka. Terutama, pada boneka hewan. Namun, aku tidak terlalu suka boneka teddy bear, karena boneka itu sudah banyak yang punya.

Aku sudah menyukai boneka dari tahun....berapa ya? Yang pasti, bonekaku sudah terlampau terlalu banyak! Seharusnya dijual atau diberikan kepada orang lain secara cuma-cuma, namun menurutku sayang. Yah, sejujurnya, aku punya banyak boneka dari waktu aku masih bayi.

Nah, di bawah ini adalah boneka-boneka yang paling kusuka, yang kutaruh di kamarku.

1. Goldie Goldfinch (Goldie)
Boneka ini masuk dalam merek Mushabelly. Boneka ini, kalau dipencet "belly" nya, akan berbunyi. Ini adalah hadiah ultahku yang ke-9. Dia juga salah satu anggota The Birdies.

2. Sriwijaya Air III (Riri)
Boneka ini adalah seekor beruang berbulu putih. Ia memakai topi, dan di di dada kirinya ada tulisan "Sriwijaya Air". Ini karena boneka ini dibeli dari pesawat Sriwijaya Air. Harganya murah, cuma sekitar Rp40.000,00. Dia menjadi detektif ditemani dengan asistennya, Lovva.

3. Banana Split (B.S.)
Dia adalah boneka monyet. Kubeli dia tahun lalu, di hotel Marbella Anyer. Tangan dan kakinya bisa kaupanjangkan atau kaupendekkan. Warna bulunya coklat kemerahan.
4. Orly Owle (Orly)
Boneka burung hantu yang imut, makanya kubeli. Warna bulunya coklat kekrem-kreman, ukurannya kecil. Kubeli dia di Taman Safari Bali. Satu-satunya anggota ♁ di The Birdies.

5. Whitey
Boneka ini warnanya putih, seperti namanya. Matanya sipit , karena ia anggota salah satu beruang di Forever Friends (masa nggak tahu?). Sebenarnya, dia punya jaket pink, namun aku malas memakaikannya. Ukurannya besar, namun tidak terlalu besar. Sekitar 35 cm, mungkin. Dia adalah hadiah ultahku dari Kevin, temanku di sekolah. Thanks Kevin!

6. Atlanta
Dia adalah, yah, macan yang aneh karena berbulu putih dengan totol abu-abu. Juga dibeli di hotel Marbella Anyer, boneka ini jenis kelaminnya nggak jelas. Namun akhirnya diputuskan dia cowok.

7. Duckford Milky (Duckie/Ducky/Daki)
Boneka bebek (ya iyalah!). Warnanya kuning, matanya biru (aneh!). Kakinya hijau, dan di kaki kirinya ada tulisan "babyline". Dia adalah boneka lawas, karena sudah ada sejak aku masih bayi. Sebenarnya juga bisa berbunyi seperti Goldie, tapi baterenya habis. Anggota The Birdies. Suka sama Lovva, asisten detektif Riri.

8. Dealova I Love You (Lovva)
Boneka beruang pink dari sebuah merek coklat (pas itu, lagi Valentine!). Memegang bantal berbentuk hati bertuliskan "I Love You". Kalau bicara, menggunakan bahasa "nya", namun anehnya Riri mengerti semua yang dikatakannya. Menjadi asistennya Riri kalau lagi jadi detektif. Suka sama Ducky, anggonta The Birdies.

9. Beatrix Pig (Beatrix)
Dari namanya, pasti ketahuan kalau dia hewan apa. Warnanya pink, badannya dililit pita berwarna pink polkadot putih. Merupakan hadiah dari guruku waktu kelas 4, karena aku melakukan sebuah prestasi. Asisten Master Chikinz sang dukun obat-obat, sebelum insyaf dan jadi anggota The Birdies.

10.Master Chikinz (Chikinz)
Seekor ayam yang dulunya jadi dukun obat-obatan dengan nama "Master Chikinz". Setelah menekuni pekerjaannya itu bertahun-tahun, dia insyaf dan bergabung dalam
The Birdies. Dia jantan, jambulnya merah dan bulunya coklat. Juga merupakan boneka lawas.

11.Georgino (Gogo)
Adalah boneka gajah berwarna abu-abu. Belalainya pendek. Dia memakai pita berwarna biru di lehernya. Pertama namanya Bieber, lalu aku lupa nama keduanya. Boneka lawas juga, lho!

12.Boneka-boneka mini
Mereka adalah boneka-boneka yang ukurannya tak lebih besar daripada telapak tangan. Diantaranya ada Nani, Gunawan, Tigger, Chuck, Pooh, Berry, Piney, Hanausa, Kurousa, dan satu boneka gajah kecil yang aku lupa namanya.

Ini baru boneka-boneka hewan, nanti kukasih tahu yang boneka orang,ya! Bye!

-Tiara-

No comments:

Post a Comment